Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Dermatitis Atopik

Dermatitis Atopik 

Jangan pernah menganggap sepele penyakit Dermatitis Atopik atau Eksim.Dermatitis atau yang lebih dikenal degan Eksim atau eksema adalah penyakit penyakit peradangan pada kulit yang menyebabkan timbulnya rasa gatal-gatal pada kulit. Pada kondisi ini ditandai dengan kulit yang memerah, kering, dan pecah-pecah. Dermatitis adalah jenis penyakit yang bisa terjadi dalam waktu dan gejalanya akan cenderung bisa kambuh kembali, dan kemudian menghilang. Kondisi seperti inilah yang sering disebut sebagai dermatitis.

Dermatitis Atopik
Dermatitis Atopik 
sumber:freepik.com

Dermatitis atopik atau Eksim 


Ada beberapa jenis penyakit Dermatitis atau eksim saat ini , antara lain :

Dermatitis discoid
Dermatitis verikosa
Dermatitis atopik.
Dermatitis kontak.
Dermatitis dishidrotik.
Dermatitis numularis.
Dermatitis seboroik.
Dermatitis statis


Namun pada kesempatan kali , kita akan membahas tentang penyakit dermatitis atopik.Pada postingan berikut kita akan coba bahas satu persatu. Dermatitis atopik atau Eksim atopik adalah bentuk penyakit kulit atau eksim yang paling umum dan sering terjadi terjadi. Kata atopik sendiri mengacu pada orang-orang yang mempunyai  reaksi alergi tertentu seperti makanan, cuaca, air dan lain-lainnya.Pada dasarnya dermatitis atopik adalah bukan penyakit alergi biasa.

Pada umumnya penyakit dermatitis atopik diderita pada anak-anak, tapi sering juga dermatitis atopik bisa menyerang orang-orang dewasa atau usia lanjut.Pada Banyak kasus penyakit dermatitis atopik muncul pada penderita asma atau hay fever.

Penyakit dermatitis atopik atau eksim sering kali timbul pada bagian lipatan-lipatan kulit . Ada beberapa tempat di tubuh yang biasa menjadi tempat kemunculan eksim antara lain :

Dahi pada wajah
Disekitar mata dan telinga
Bagian belakang dan samping leher
Bagian dalam lipatan  siku
Bagian lipatan belakang lutut
Sekitar lipatan selangkangan
Pergelangan kaki bagian depan

Gejala awal Dermatitis Atopik atau eksim

Gejala awal Dermatitis atopik yang timbul biasanya di dahului keadaan kulit yang kering dan terasa gatal-gatal. Kemudian kulit akan mengalami iritasi apabila kita menggaruknya.Setelah itu biasanya akan timbul bejolan-benjolan kecil seperti bisul yang melepuh dan bahka bisa terjadi infeksi.Luka melepuh dari bisul ini akan mengeluarkan cairan sehingga kulit menjadi pecah-pecah.Seluruh gejala-gejala awal seoerti gatal-gatal kulit mengering dan inflamasi akan muncul dan menghilang.Pada keadaan ini lapisan kulit akan membal dan kulit menjadi kasar.

Penyebab Dermatitis Atopik atau eksim

Hingga kini sebenarnya penyebab utama penyakit dermatitis atopik ini belum seratus persen diketahui.Pada penderita eksim juga sering terjadi karena alergi-alergi lain yang tidak umum terjadi pada penyakit darmatitis atopik.Penyakit dermatitis atopik atau eksim sering diikuti kondisi lain seperti sensitif terhadap serbuk sari dan juga penyakit asma.
Penderita eksim topik sering juga mengalami alergi lain. Hingga kini, penyebab sebenarnya belum diketahui.

Ada hal-hal yang memperburuk gejala yang muncul akibat dermatitis atopik atau eksim ini yang harus di hindari antara lain:

Menggaruk kulit secara berlebihan sehingga kulit mengalami luka dan iritasi.
Kondisi Kulit yang kering.
Adanya infeksi bakteri dan virus.
Kondisi Cuaca panas dan terjadi perubahan tingkat kelembapan.
Keringat tubuh.
Bisa juga faktor yang disebakan Cairan pelarut, pembersih, sabun,deterjen dan lain-lain.
Jenis Makanan seperti telur, susu, kacang, kedelai, dan ikan juga bisa memperburuk gejala-gejala yang sudah timbul. Terutama berpengaruh  terhadap bayi dan anak kecil.
Kondisi yang berdebu dan serbuk sari.
Adanya Asap rokok dan polusi udara.
Baju,Pakaian, selimut atau karpet yang terbuat dari bahan wol.
Sebenernya tanpa pengobatan khusus, setengah dari kasus eksim atau dermatitis atopik akan menghilang dengan sendirinya.Penyakit Dermatitis atopik atau  Eksim umumnya akan mulai menghilang saat anak menginjak usia di atas 10 tahun.

Pengobatan dermatitis atopik atau eksim

Pengobatan eksim atau darmatitis atopik perlu dilakukan saat kondisi sudah sangat parah dan mulai mengganggu aktivitas kehidupan sehari-hari.Pada tahap awal yang utama bisa digunakan Emolien dan krim kortikosteroid sebagai obatnya.

Segera periksakan ke dokter jika mengalami kondisi-kondisi seperti ini :

Perawatan yang dilakukan sendiri tidak bisa mengatasinya.
Kondisi Kulit sudah terasa sangat sakit.
sudah mulai Mengganggu posisi tidur atau aktivitas sehari-hari.
Kondisi Kulit sudah mulai terinfeksi,mulai muncul nanah, dan memar kemerahan pada kulit
Dan Anda merasa bahwa eksim atau darmatits atopik sudah memengaruhi penglihatan.

Pada dasarnya Dermatitis atopik atau eksim adalah penyakit yang sering kita jumpai atau mungkin anda atau keluarga anda ada yang mengalaminya.Eksim atau Dermatitis atopik biasanya sering terjadi pada orang-orang yang memiliki ‘kecenderungan atopik’, yaitu orang-orang yang kondisinya dapat memungkinkan mengembangkan salah satu atau semua dari tiga keadaan yaitu ; eksim atopik, asma dan hay fever (rhinitis alergi).Hal ini Seringkali terjadi pada keluarga dengan orang tua, anak atau saudara yang juga memiliki kecenderungan atopik.Maka dari itu riwayat keluarga sangat bermanfaat untuk melakukan diagnosa terhadap penyakit dermatitis atopik ini.

Untuk informasi mengenai obat dermatitis atopik bisa di baca di sini.

Konsultasikan dengan dokter untuk melakukan pengobatan atau pencegahan terhadap kambuhnya penyakit darmatitis atopik atau eksim ini.
Mengapa Dermatitis Atopik sering kambuh? Anda bisa lihat penjelasannya lewat video berikut ini :





Disclaimer: Blog ini tidak bermaksud menggantikan dokter, semata berbagai informasi tentang kesehatan, baik tentang sebuah penyakit atau informasi tentang obat, apabila anda mengalami gejala sebuah penyakit tertentu blog ini bisa menjadi tambahan informasi tetapi tetap Anda harus menghubungi dokter.